PT Khasima Seiki Indonesia resmi memulai pengembangan sistem IATF 16949:2016, standar internasional yang berfokus pada sistem manajemen mutu di industri otomotif melalui kick-off project yang dihadiri Top Management, Management dan PIC sebagai task force team dalam project ini. Project ini dilaksanakan dengan pendampingan konsultan profesional dari PT Ratama Mitra Kualitas, perusahaan konsultan terkemuka di bidang pengembangan sistem manajemen, yang telah berpengalaman dalam pengembangan dan sertifikasi ISO TS dan IATF 16949 di berbagai jenis perusahaan manufaktur otomotif.
Langkah strategis program sertifikasi IATF ini diambil PT Khasima Seiki Indonesia untuk memastikan proses produksi yang lebih terintegrasi, efisien, dan sesuai dengan standar global, yang pada akhirnya mendukung peningkatan kualitas produk dan daya saing di pasar internasional dan juga untuk memenuhi Customer Specific Requirements.
Dengan terselenggaranya kick-off project ini, PT Khasima Seiki Indonesia kini berada pada jalur yang jelas untuk mencapai sertifikasi IATF 16949:2016, yang akan memberikan manfaat signifikan, termasuk peningkatan kepercayaan pelanggan, efisiensi operasional, dan kepatuhan terhadap regulasi industri otomotif internasional.
Untuk informasi lebih lanjut tentang program konsultasi dan pelatihan lain dari PT Ratama Mitra Kualitas, silahkan hubungi ke marketing@ratama.co.id atau 0812-1344-6597 / 0811-1439-980.